
H Wasta-salah seorang petani bersama petani lainnya mulai menanam padi musim tanam pertama.
Tenjolayar – Musim penghujan tiba ini merupakan sinyal para petani untuk mulai turun ke sawah bercocok tanam. Pada musim awal tanam ini petani di desa Tenjolayar untuk petani padi memanfaatkan benih bantuan pemerintah yang telah diterima beberapa waktu lalu yang didistribusikan melalui kelompok tani.
Rabu (05/12/2018) salah seorang petani H Wasta bersama para pekerja yang kebanyakan perempuan sedang menanam padi dilahan yang ada di pinggir jalan desa Tenjolayar. (Di2)